BIMBINGAN TEKNIS PENGELOLAAN ARSIP DINAMIS BAGI TATA USAHA SMA/SMK KABUPATEN/KOTA SE PROVINSI LAMPUNG TAHUN 2023

BIMBINGAN TEKNIS PENGELOLAAN ARSIP DINAMIS BAGI TATA USAHA SMA/SMK KABUPATEN/KOTA SE PROVINSI LAMPUNG TAHUN 2023

Dalam Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2009 tentang Kearsipan, dinyatakan bahwa arsip adalah rekaman kegiatan atau peristiwa dalam berbagai bentuk dan media sesuai dengan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang dibuat dan di terima oleh lembaga negara, pemerintah daerah, lembaga pendidikan, perusahaan, organisasi politik, organisasi kemasyarakatan dan perorangan dalam pelaksanaan kehidupan bermasyarakat berbangsa dan negara. Di lingkungan sekolah Tata Usaha adalah bagian dari unit pelaksanaan teknis  penyelenggaraan sistem administrasi dan informasi pendidikan di Sekolah. Informasi yang Tata Usaha Sekolah kelola penting sebagai basis pelayanan dan bahan pengambilan keputusan Sekolah. Pengelolaan arsip yang tepat akan menciptakan administrasi sekolah yang benar, sehingga dapat menunjang efektivitas, efisiensi, maupun produktivitas bagi Sekolah.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Lampung Riski Sofyan, S.STP.,M.Si dalam sambutannya menyampaikan tujuan diselenggarakan kegiatan bimbingan teknis  ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan,wawasan,kemampuan keahlian dalam rangka terwujudnya tata kelola kearsipan sekolah yang baik dan benar. Bimbingan Teknis Pengelolaan Arsip Dinamis bagi Tata Usaha SMA/SMK Se-Provinsi Lampung diselenggarakan pada tanggal 21 dan 22 Agustus 2023 di Sheraton Hotel Lampung.

Dengan harapkan dapat meningkatkan kemampuan dan keterampilan dalam pemberkasan dan penataan arsip yang bermanfaat dalam peningkatan pelayanan administrasi bagi  sekolah.